Antara Toyota dan Daihatsu memang selalu beriringan dalam hal produksi model dan type terbaru. Bila produsen Daihatsu mengeluarkan Sigra, maka Toyota membuat Calya. Keunggulan utama yang ditawarkan pada mobil Toyota Calya ini diusung dengan teknologi mutakhir, sistem VVTI namun keistimewaannya harga jual mobil Calya ini akan mampu saingi bursa pasar mobil bekas di Indonesia.
Promo dan brosur yang beredar di dealer resmi Toyota seperti terlihat pada list daftar harga di bawah terlihat harga jual mobil Toyota Calya baru kurang dari 150 jutaan saja. Dengan begitu pengamat pasar otomotif memperkirakan terjadinya persaingan ketat dengan para penjual mobil bekas / seken di Indonesia.
Berikut pricelist daftar Harga Calya baru OTR (On The Read) Jakarta dari laman resmi situs Toyota berdasarkan 5 type model produksi dalam IDR rupiah :
- Harga Toyota Calya Tipe E M/T STD Rp. 129,2 juta
- Harga Toyota Calya Tipe E M/T Rp. 132 juta
- Harga Toyota Calya Tipe G M/T Rp. 137,5 juta
- Harga Toyota Calya Tipe E A/T Rp. 145 juta
- Harga Toyota Calya Tipe G A/T Rp. 149,5 juta
Spesifikasi review umum tentang mobil Toyota Calya yang diusung dengan menerapkan LCGC 7 penumpang dengan MPV murah, dapat menampung 7 penumpang. Sedangkan tipe yang dikeluarkan di tahun 2016 ini antara lain G A/T, G M/T, E A/T, E M/T, dan E M/T STD. Sedangkan dapur pacu yang dipasang dengan Etios Valco 3 NR-VE dengan kapasitas 1.200 cc.
Keutamaan lain pada mobil Daihatsu Calya yang dirancang telah menerapkan teknologi VVT-i akan menggeser pula penjualan Datsun Go+, sebab keunggulannya setingkat dengan mobil Nissan tersebut. Perbedaan dari keduanya ini hanya pada fitur pendingin udara dimana Toyota Calya tidak menggunakan double blower pada Air Conditioner / AC nya.
Transmisi Daihatsu Calya menerapkan sistem perpindahan dua pilihan versi, yaitu 5-percepatan MT (Manual Transmision) dan Matic / AT automatic transmision otomatis 4-speed.Sedangkan untuk fitur lain Mobil Calya dilengkapi MID plus ECO indicator, power window, setir berbahan urethanem plus thumb rest, headrest yang terintegrasi dengan jok, armrest di jok depan dan handbrake tipe lever.
Pada kursi tengah Toyota Calya terpasang jok yang dapat digeser (sliding) atau direbahkan (relincing) dan dapat dilipat hanya satu kali proses (one touch tumble) dengan pelipatan 60:40. Lalu ada tambahan fitur lain berupa power outlet 12 volt di jok tengah untuk mengisi ulang daya baterai gadget tanpa harus mengganggu supir.
Khusus Toyota Calya tipe G pada dilengkapi antena tipe short pole yang berada di atap belakang mobil. Selain itu peredam kap mesin sangat tebal dan bahkan pelek yang dipasang berukuran 14 inci model two-tone.
Demikian gambaran tentang review harga Toyota Calya yang siap bersaing dengan bursa pasaran mobil second di Indonesia. Ini merupakan informasi menarik bagi yang sedang mencari mobil baru murah saat sekarang ini. Semoga bermanfaat.